Total Tayangan Halaman

Minggu, 27 November 2011

Fungsi IF Nested dan Text untuk menghitung gaji pegawai

Dalam bahasan kali ini kita akan mencoba mempelajari tentang penggunaan fungsi if bersarang (if nested) yang digabungkan dengan fungsi text untuk menghitung gaji pegawai.
Adapun data dan persyaratan yang akan digunakan dapat anda lihat pada bagian A sampai E di bawah ini.

A. GOLONGAN
jika kode pegawai = A1 golongan 1
jika kode pegawai = B2 golongan 2
jika kode pegawai = C3 golongan 3
jika kode pegawai = D4 golongan 4

B. JABATAN
jika kode pegawai=DIR maka JABATAN=DIREKTUR, mendapat GAPOK 2500000 dan TUNJANGAN 1000000
jika kode pegawai=STA maka JABATAN=STAF, mendapat GAPOK 2000000 dan TUNJANGAN 800000
jika kode pegawai=KAR maka JABATAN=KARYAWAN, mendapat GAPOK 1500000 dan TUNJANGAN 600000
jika kode pegawai=CAR maka JABATAN=CARAKA, mendapat GAPOK 1000000 dan TUNJANGAN 500000


C. STATUS ADALAH
jika kode pegawai = L maka STATUS = laki-laki
jika kode pegawai = P maka STATUS = wanita

D. PAJAK ADALAH
jika GOL 1 dikenakan PAJAK 15% dari GAPOK
jika GOL 2 dikenakan PAJAK 10% dari GAPOK
jika GOL 3 dikenakan PAJAK 5% dari GAPOK
jika GOL 4 tidak dikenakan PAJAK

E. KODE PEGAWAI
A1DIRDP
B2STASL
C3KARKL
D4PERPL
B2STASP
C3KARKP

Untuk menyelesaikan permasalahan di atas, maka dapat disederhanakan dengan dengan membuat tabel berikut (data acuan adalah data Kode Pegawai), anda bisa mengembangkan dengan menggunakan data acuan lain.

1. Buat tabel data berikut:
Isi sel A35 dengan kode pegawai
( bagian tabel dengan background abu-abu akan dihitung dengan menggunakan formula)


2. Buat formula berikut
a.Pada sel B35 isi formula:
=IF(MID(A35,3,3)="DIR","DIREKTUR",(IF(MID(A35,3,3)="STA","STAF",(IF(MID(A35,3,3)="KAR","KARYAWAN","CARAKA")))))
b.Pada sel C35 isi formula:
=IF(LEFT(A35,2)="A1",1,(IF(LEFT(A35,2)="B2",2,(IF(LEFT(A35,2)="C3",3,4)))))
c.Pada sel D35 isi formula:
=IF(RIGHT(A35,1)="P","WANITA","LAKI-LAKI")
d.Pada sel E35 isi formula:
=IF(B35="DIREKTUR",2500000,(IF(B35="STAF",2000000,(IF(B35="KARYAWAN",1500000,1000000)))))
e.Pada sel F35 isi formula:
=IF(B35="DIREKTUR",1000000,(IF(B35="STAF",800000,(IF(B35="KARYAWAN",600000,500000)))))
f.Pada sel G35 isi formula:
=IF(C35=1,E35*0.15,(IF(C35=2,E35*0.1,(IF(C35=3,E35*0.05,0)))))
g. Gaji Bersih
=E35+F35-G35

3. Copy formula ke sell yang ada di bawahnya (B36 hingga H40)

4. hasilnya bisa dilihat seperti di bawah ini



5. Jika anda ingin mendownload source file excelnya bisa download disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar